sumber: https://www.freepik.com/free-photo/house-entrance-japanese-building_23676514.htm?query=TERRACE%20HOUSE
Kamera pengintai CCTV adalah salah satu untuk menjaga keamanan di rumah. Selain bisa membuat orang yang berniat tidak baik mengurungkan niatnya, keberadaan CCTV juga akan membuat penghuni tenang ketika meninggalkan rumahnya. Namun, rasa aman dan nyaman tersebut hanya bisa dirasakan kalau kamera CCTV berfungsi dengan baik.
Ketahui Ciri-ciri Kamera CCTV Rusak dan Solusinya
Penghuni rumah perlu mengenal tentang CCTV lebih baik dan buka hanya bisa pasang dan mengamati video rekamannya. Anda juga perlu tahu indikasi kalau kamera CCTV berfungsi dengan baik. Dengan demikian, kalau ada kendala, bisa cepat diatasi.
Ada banyak rekomendasi CCTV wifi yang bisa dipasang di luar rumah. Tapi kalau tidak berfungsi tentu keberadaannya tidak bisa menjaga rumah. Berikut adalah beberapa tanda-tanda kamera CCTV yang rusak dan perlu diperbaiki.
1. Terdapat Bau Hangus Pada Perangkat
Ketika mencium bau hangus pada perangkat maka sebaiknya sistem pengintai CCTV dimatikan dan diperiksa satu persatu. Tapi untuk bau hangus, penyebab terbesar bisa karena adanya kerusakan pada power supply. Ganti sumber listrik dengan adaptor.
Kalau memang kerusakan dari power supply, Anda bisa menggantinya. Pilihan merk dan ukuran disesuaikan dengan kapasitas dan ukuran dari CCTV dan pemakaian listriknya dalam kehidupan sehari-hari.
2. Lampu Indikator Tidak Menyala
Salah satu ciri kerusakan pada daya adalah lampu indikator yang tidak menyala. Masalh bisa dikarenakan gangguan dari power supply. Anda perlu segera memeriksanya, karena kalau tegangan turun secara mendadak, bisa menyebabkan kamera CCTV rusak dan akibatnya lebih banyak komponen CCTV yang tidak berfungsi atau mungkin harus diganti.
Kalau listrik dari AC DC tidak bisa menyediakan arus listrik yang cukup ke kamera CCTV, maka lampu bisa berhenti menyala. Anda bisa mengganti power supply, atau memperbesarnya dengan membeli power supply baru yang lebih besar kapasitasnya.
3. DVR blank ketika dihidupkan
DVR atau Digital Video Recorder adalah video rekaman dan suara dari kamera CCTV. Tapi ketika dinyalakan dan tidak ada gambar atau suara yang terekam, bisa jadi adal masalah pada DVR. Hal ini bisa disebabkan karena perangkat hangus karena menyala terus – menerus selama 24 jam.
Anda bisa mematikan sementara semua perangkat CCTV dan mencoba untuk menyalakannya kembali. Kalau gambar dan suara bisa dilihat, maka masalah DVR sudah terselesaikan.
4. Perangkat Restart Berulang Kali
DVR yang tidak stabil bisa sulit dinyalakan. Itu bisa jadi merupakan alasan utama mengapa terjadi kerusakan pada kamera pengintai CCTV. Hasil rekaman yang menunjukkan warna-warni statis dengan suara bip yang konsisten bisa jadi petunjuk ada masalah dengan DVR nya.
Agar lebih pasti, Anda bisa memanggil jasa teknisi yang memang berpengalaman mengenali hal-hal tersebut. Jadi, masalah CCTV tidak nyala bisa segera diselesaikan.
5. Kerusakan Kamera Pengintai
kerusakan pada kamera adalah masalah yang kerap terjadi, khususnya pada kamera outdoor. Kamera bisa pecah karena kena benda tajam dan tidak bisa dilihat hasilnya. Kalau kerusakan pada kamera merupakan masalah fisik maka Anda perlu mengganti keseluruhan komponen kamera dengan segera.
Lensa kamera juga bisa bocor dan mengembun karena ada tetesan air hujan yang masuk ke dalam lensa Hal ini bisa disiasati dengan membongkar kamera, membersihkannya kemudian memasang kembali. Percayakan hal ini pada ahlinya agar kamera CCTV bisa lekas pulih dan berfungsi sesuai kebutuhannya.
Pakai CCTV AcuSense dari Hikvision Yang Memiliki Banyak Keunggulan
Pemakaian CCTV Outdoor sangat rentan dengan kerusakan. Anda bisa menggunakan AcuSense dari Hikvision yang terbuat dari material terbaik. Kamera dan perangkat lainnya tidak mudah rusak. Bahkan, dengan penggunaan produk Hikvision AcuSense, pendeteksian jadi lebih mudah, cepat dan juga terpercaya.
Hal ini dikarenakan berbagai kelebihan CCTV Hikvision AcuSense yang membuatnya sebagai produk kamera CCTV yang handal. Berikut adalah beberapa kelebihan dari teknologi yang ditawarkan oleh Hikvision AcuSense.
1. Teknologi Cepat
Sistem dari Hikvision AcuSense mampu mengenali ancaman penyusupan real–time. Perangkat CCTV dikonfigurasi untuk mengirimkan peringatan cari CCTV ke ke ponsel pemakai. Fitur CCTV ini menetapkan respons cepat ketika ada indikasi masalah.
2. Teknologi akurat
Teknologi Hikvision AcuSense secara akurat bisa membedakan gerakan manusia, binatang atau kendaraan. Teknologi ini juga mampu mendeteksi tindakan yang mengancam keamanan. Berkat kamera berkualitas dengan teknologi AcuSense maka deteksi dini yang tepat akan memberikan rasa aman bagi penghuni rumah.
3. Efisiensi Kinerja
Hikvision AcuSense mampu mengkategorikan gerakan yang tertangkap kamera CCTV. Teknologi yang sama juga memudahkan pencarian video lama, meniadakan pencarian secara manual, secara keseluruhan menurunkan biaya keamanan.
4. Pemasangan Yang Mudah
Sistem CCTV yang cerdas menyediakan keamanan optimal dengan memakai Kecerdasan buatan. Jadi, pemasangan dan konfigurasi dapat dilakukan tanpa kesulitan berarti. Teknologi Hikvision AcuSense adalah persembahan mutakhir bagi layanan rekaman video.
Itulah ciri-ciri tentang kamera pengintai yang mengalami kerusakan. Ketahuilah komponen penting dari sistem keamanan sehingga bisa diperiksa ketika CCTV tiba-tiba tidak berfungsi.
Anda perlu memastikan dari waktu ke waktu kalau semua komponen dapat dipakai dengan baik. Bila ada indikasi video rekaman tidak bisa melakukan fungsinya, maka periksa semua bagian CCTV untuk bisa mengatasinya dengan cepat dan tepat.
Pilihlah Hikvision AcuSense untuk mendapatkan kamera CCTV berkualitas tinggi. Hasil rekaman bagus, dan juga berkualitas. Teknologi AcuSense memungkinkan deteksi akurat yang sangat dibutuhkan untuk keamanan rumah, khususnya untuk penempatan outdoor.